top of page

NGULIK: EKSTRAKSI

Dalam penyeduhan yang baik, terdapat ekstraksi kopi yang baik. Baik yang dimaksud adalah pas, ga over ataupun under. Biasa disebut golden ratio. Pada prakteknya, banyak yang bisa mempengaruhi proses ekstraksi kopi. Yuk dicek apa aja faktor-faktornya.


Ekstraksi kopi dengan cara pour over

1. Suhu Air Seduh

Percobaan suhu air termasuk percobaan yang paling gampang dilakukan. Secara teori, semakin tinggi suhu air, maka semakin tinggi juga kemampuan melarutkannya. Berlaku sebaliknya.


Beberapa percobaan yang kami lakukan terkait suhu air, mulai dari 82 °C - 96 °C, semakin tinggi suhu air maka hasil seduhan juga memiliki persentase ekstraksi semakin tinggi.


2. Ukuran Partikel Bubuk Kopi

Biji kopi yang sudah digiling menjadi bubuk akan memiliki permukaan gesek yang semakin luas. Hal ini dikarenakan, sisi yang tadinya tertutup solid membentuk 1 butir biji kopi, kini terpecah-pecah menjadi banyak partikel kecil. Semakin banyak pecahan partikel kecil ini, otomatis ukuran partikelnya semakin kecil. Kaitannya dengan ekstraksi kopi, dengan semakin luasnya permukaan gesek partikel kopi dengan air, maka kopi akan semakin banyak terekstrak. Artinya, semakin kecil ukuran partikel bubuk kopi, maka semakin mudah terekstrak. Berlaku sebaliknya.


Dengan berat yang sama, bubuk kopi berukuran halus akan memiliki persentase ekstraksi yang lebih tinggi jika dibandingkan dengan bubuk kopi berukuran kasar.


3. Kuantitas Kopi - Air yang Digunakan

Pernah bikin sirup kemanisan? Biar ngurangin rasa manisnya, tambahin aja air. Dengan nambahin air, artinya perbandingan sirup dengan air akan semakin besar. Di seduhan kopi, kita juga bisa melakukan pengaturan kecil dengan cara ini.


Coba bikin kopi tubruk dengan kopi 10gr, airnya 200gr.

Bandingkan dengan kopi tubruk dengan kopi 10gr dan air 175gr.

Kira-kira rasanya lebih pekat yang mana?


Semakin besar perbandingan kopi - air yang digunakan, maka persentase ekstraksinya akan semakin sedikit.


4. Gerakan Tambahan

Saat penyeduhan, ada gerakan gesekan antara air dan kopi. Gesekan ini bisa ditimbulkan dari arus air dituang, besar kecilnya debit air yang dituang, gerakan penuangan air, wadah ekstraksi kopi yang digoyang-goyang, hingga ditambahkan proses pengadukan atau gerakan lainnya.


Semua gerakan eksternal ini akan mengakibatkan lebih banyak proses gerekan antara kopi dan air, artinya semakin banyak juga kopi yang terekstrak ketika gerakan tambahan semakin banyak.


Ekstraksi dengan V60 memanfaatkan gravitasi dan rendaman

Sudah 4 faktor yang dibahas, masih ada banyak faktor lagi. Ditunggu di postingan berikutnya ya :)


Semoga bermanfaat.




Catatan Kumulatif Tim Ngoepilah

Artikel ditulis oleh Stevie

255 views0 comments

Recent Posts

See All
!
Widget Didn’t Load
Check your internet and refresh this page.
If that doesn’t work, contact us.
bottom of page